Dalam rangka meningkatkan partisipasi Organisasi Kemasyarakatan dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat untuk memelihara, menjaga dan memperkuat persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, maka Badan Kesbangpol Kota Magelang bermaksud menyelenggarakan Kegiatan Peningkatan Kapasitas Organisasi Kemasyarakatan se Kota Magelang di Desa Wisata Pulesari, Kabupaten Sleman pada tanggal 26 – 27 November 2021. Kegiatan tersebut diikuti oleh 30 peserta, dari berbagai ormas antara lain : Purna Paskibraka Indonesia, FKPPI, Magelang Rescue, GRI, Senkom Mitra Polri, PMII, Dharma Wanita Persatuan, Persit, WKRI, PKK, Menwa Unimma dan Untidar, Pemuda Pancasila, Elang Sakti, Macan Tidar, dll.