Langsung ke konten utama
JAKARTA – Sebanyak dua ribu delapan puluh (2080) peserta mengikuti pendidikan dan latihan nasional (Diklatnas) Bela Negara dan Kamtibmas Senkom Mitra Polri, yang digelar selama tiga hari mulai Selasa tanggal 12 hingga Kamis 14 April 2016, di Gedung Asrama Haji Pondok Gede Jakarta Timur.
Diklatnas Bela Negara dan Kamtibmas Senkom Mitra Polri dibuka langsung oleh Menteri Pertahanan RI, Jendral (Purn) TNI Ryamizard Ryacudu, yang didampingi Kabaharkam Mabes Polri mewakili Kapolri, serta sejumlah pejabat di lingkungan kementerian pertahanan dan lainnya.
Dalam pemaparannya, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu menyampaikan apresiasi kepada Senkom Mitra Polri telah mengimplementasikan nilai-nilai bela Negara dengan turut menjaga kamtibmas serta berperan aktif dalam berbagai peristiwa kebencanaan.
Bela negara adalah hak setiap warga negara, dan Senkom terpanggil untuk itu sebagai komitmen dalam berbangsa dan bernegara. Diklatnas Bela Negara dan kamtibmas Senkom Mitra Polri tahun ini bertema,“Peningkatan Kemampuan, Peran dan Kemitraan Senkom Mitra Polri untuk Menjadi Organisasi Profesional dan Berkarakter."
"Setelah pelatihan ini diharapkan anggota Senkom semakin profesional, berkarakter dan meningkat kemampuannya dalam membantu memecahkan masalah di masyarakat serta menjadi perekat bagi seluruh komponen anak bangsa," ujar Komjen Pol (Purn) DR. Nurfaizi Suwandi, MM, selaku Pembina Senkom Mitra Polri, yang baru purna tugas sebagai Duta Besar RI untuk Mesir.
Sementara itu Ketua Umum Senkom Mitra Polri, Muhammad Sirot, mengungkapkan bahwa diklat ini penting bagi Senkom untuk memiliki kecakapan dan profesionalitas dalam mencapai visi misi organisasi serta dapat berkolaborasi, bekerjasama dan kegiatan-kegiatannya terintegrasi dengan rencana program pemerintah yang dilakukan melalui lembaga-lembaga negara seperti Kemhan, Polri, TNI, Kemendagri, Kemenkominfo, BNPB, Basarnas dan lain-lain.
"Materi bela negara dan Kamtibmas merupakan materi pokok yang diberikan dalam pelatihan-pelatihan Senkom sejak organisasi ini berdiri. Namun kali ini, bela negara lebih ditekankan lagi sebagai bentuk dukungan terhadap Kemhan RI dalam rangka membentuk 100 juta Kader bela Negara," ujar Sirot.
Hal senada juga dikuatkan oleh Mahar Prastowo, selaku Kepala Departemen Publikasi, Humas dan Antar Lembaga Senkom Mitra Polri. Dikatakannya, dengan wilayah yang luas serta jumlah penduduk yang heterogen mencapai seperempat milyar, Indonesia memiliki potensi konflik yang sama besarnya dengan potensi persatuan. Dengan heterogenitas rakyat Indonesia yang terdiri dari beragam suku bangsa, bahasa dan agama, potensi konflik sama besarnya dengan potensi persatuan dan persaudaraan.
“Melalui diklat Bela Negara dan Kamtibmas ini, diharapkan dapat menularkan nilai-nilai positif dari perbedaan yang ada sebagai potensi sumber daya yang saling melengkapi dalam rangka mempertahankan persatuan dan kesatuan seluruh bangsa Indonesia dengan antar sesama, maupun dengan tanah air tumpah darahnya," terangnya.
Mahar, yang pernah menimba ilmu di negeri jiran, itu menambahkan Malaysia yang penduduknya 30 juta membentuk 8 juta kader Bela Negara yang diwadahi dalam Pasukan Rela. Indonesia dengan jumlah penduduk lebih besar dan wilayah kedaulatan lebih luas tentunya juga harus memiliki kader lebih banyak lagi.
“Bela negara adalah hak setiap warga negara, dan Senkom terpanggil untuk itu sebagai komitmen dalam berbangsa dan bernegara, serta sebagai upaya warga negara untuk berkontribusi memberikan pengabdian kepada negaranya,” kata Mahar.
Para peserta diklat berasal dari perwakilan pengurus di seluruh Indonesia, yang keberangkatannya mengikuti Diklatnas ini dilepas oleh para pimpinan kepolisian dan satuan perangkat kerja di daerah masing-masing sesuai tingkatan yaitu provinsi, serta kabupaten dan kota. Para peserta mengemban tugas untuk menyebarkan materi yang didapat dari diklatnas dengan menyelenggarakan diklat di daerah masing-masing bekerja sama dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD).
Adapun materi selama tiga hari diklat diberikan oleh Kemhan, Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Mabes TNI, Mabes Polri (Baharkam, BaIntelkam, Div TI, BNN, Korlantas), Kemenkominfo, Kemendagri, BNPB, Basarnas dan lain-lain. Disamping itu juga digelar sesi motivasi oleh Ketua Departemen Diklat Senkom Mitra Polri yang berdomisili di Banda Aceh, DR. H. Hendra Syahputra, MM, MSc., serta materi kewirausahaan oleh H. Katno Hadi, SE., salah satu Ketua Senkom Mitra Polri yang juga berasal dari kalangan dunia usaha.[Rls/MP]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jalin Sinergitas dengan Polri, Senkom Mitra Polri Kota Magelang Laksanakan Pengukuhan Pengurus 2023-2028 di Polres Magelang Kota

Magelang - Pengukuhan ketua dan pengurus Senkom Mitra Polri Kota Magelang yang digelar di Aula Polres Magelang Kota, Senin (31/0) dihadiri langsung oleh Wakapolres Magelang Kota Kompol Budiyuwono Fajar Wisnugroho dan Kasatbinmas Polres Magelang Kota AKP Edi Suryono, S.H.,M.H. Kepolisian Resor Magelang Kota saat membuka kegiatan Pengukuhan mengucapkan terimakasih kepada Senkom Mitra Polri sebagai organisasi yang punya AD/ART yang matang, sehingga menambah lagi Ormas di wilayah Hukum Polres Magelang Kota untuk bekerjasama dengan jajaran Muspika serta Ormas yang sudah ada di wilayah Magelang untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas. "Selamat atas pelantikan dan pengukuhan pengurus Senkom Mitra Polri Kota Magelang 2023-2028 semoga sukses dan lebih bersinergi dengan Polri. Bahwa kamtibmas khususnya di wilayah polres magelang kota tidak akan terwujud apabila tidak didukung dari element masyarakat seperti Senkom, kami berharap bisa membantu saling menjaga stabilitas keamanan dan gotong royon...

Perwakilan Senkom Kota Magelang dan Pengurus IPSI Kota Magelang Ikuti Dialog Publik di Polres Magelang Kota

  Magelang, 29 Mei 2024 - Perwakilan dari Sentra Komunikasi (Senkom) Kota Magelang dan Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Magelang turut serta dalam Dialog Publik yang diselenggarakan di Ruang Vicon Polres Magelang Kota. Dialog yang mengusung tema "Perkuat Persatuan Bangsa Lanjutkan Agenda Pembangunan Nasional Menyongsong Indonesia Emas 2045" ini menjadi wadah penting bagi berbagai elemen masyarakat untuk bertukar pikiran dan pandangan. Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, mewakili Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho, menyampaikan bahwa dialog ini bertujuan untuk mendapatkan berbagai masukan strategis serta menegaskan komitmen dalam memperkuat soliditas persatuan bangsa pasca pemilu 2024. "Penetapan KPU beberapa waktu lalu tentang presiden dan wakil presiden terpilih menandai fase keberlanjutan kepemimpinan nasional yang akan berakhir dan berlanjut pada bulan Oktober 2024 yang akan datang. Penetapan KPU atas presiden da...

Ikut Sukseskan Peringatan HUT Satpol PP, Satlinmas, dan Damkar Provinsi Jawa Tengah, Senkom Mitra Polri Kota Magelang Berikan Bantuan Komunikasi Digital dan Analog

Kota Magelang, 15 Maret 2023 - Hari ini, Rabu, 15 Maret 2023 telah diadakan beberapa kegiatan untuk memperingati HUT Satpol PP, Satlinmas, dan Damkar Provinsi Jawa Tengah. Serangkaian acara telah dilakukan sejak kemarin, 14 Maret 2023 dan dilanjutkan dengan simbolisasi dengan bergandengan tangan mengelilingi Gunung Tidar, Kota Magelang.  Simbolisasi perayaan HUT ke-73 Satpol PP, HUT ke-61 Satlinmas dan HUT ke-104 Pemadam Kebakaran (Damkar) tingkat Jateng ini diikuti oleh lebih dari 7000 peserta yang terdiri dari siswa SMA/SMK sederajat, pasukan Satpol PP, Satlinmas, dan Damkar yang ada di Jawa Tengah. Gunung Tidar sebagai titik aksi dipilih karena disitulah cikal bakal lahirnya para pemimpin bangsa yang tersebar di seantero nusantara.  Senkom Mitra Polri sebagai salah satu organisasi masyarakat di Kota Magelang juga turut andil dalam peringatan HUT-73 Satpol PP, HUT ke-61 Satlinmas dan HUT ke-104 Pemadam Kebakaran (Damkar) tingkat Jateng ini. Senkom sebagai sentra komunikasi m...