Senkom Mitra Polri Kota Magelang Mengikuti Kegiatan Peningkatan Rasa Solidaritas dan Ikatan Sosial di Kalangan Masyarakat
25 Februari 2020, Anggota Senkom Mitra Polri Kota Magelang mengikuti Kegiatan Peningkatan Rasa Solidaritas dan Ikatan Sosial di Kalangan Masyarakat.
Rasa saling percaya, saling kerjasama, partisipasi warga dalam kerja sosial, amal sosial, kegiatan keagamaan yang ada di masyarakat merupakan hal-hal penting yang harus dikembangkan dalam masyarakat guna memperkuat karakter bangsa. [TW]
"Dengan Semangat Persatuan dan Kesatuan Kita Pertahankan Iklim Sejuk dan Kondusif Guna Mendukung Suksesnya Penyelenggaraan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Magelang tahun 2020".
Acara yang diselenggarakan oleh Badan Kesbangpolinmas Kota Magelang ini dihadiri oleh ± 70 peserta terdiri dari OPD Pemerintah Kota Magelang, perwakilan Pelajar dan mahasiswa, perwakilan ormas dan beberapa elemen masyarakat lainnya.
Kepala Kesbangpolinmas, dalam sambutannya menyampaikan bahwa, " partisipasi penting warga masyarakat adalah menjaga persatuan dan kesatuan di masyarakat sehingga bisa tercipta ekosistem pemerintahan yang sejuk dan kondusif terutama dalam masa pemilihan walikota dan wakil walikota magelang tahun 2020". Masyarakat juga dihimbau untuk tidak mudah terpancing apabila ada pihak yang tidak bertanggung jawab yang ingin memanfaatkan isu sara dan politik untuk kepentingan pribadinya dan merusak iklim sejuk dan kondusif di Kota Magelang.
Saleh Nahdi dari Komisi A sebagai salah satu narasumber dalam kegiatan ini menyampaikan materi tentang wawasan kebangsaan dan nilai nilai kejuangan. Terkait hal ini, sebagai warga masyarakat harus bisa berperan dalam memawaspadai dan mencegah ancaman dan hambatan yang dapat menganggu persatuan dan kesatuan bangsa.
Sahid, salah satu peserta dari Dinas Pendidikan Kota Magelang, juga menyampaikan bahwa pendidikan karakter sejak dini merupakan hal yang sangat penting untuk menjaga ketahanan bangsa. Semua pihak harus ikut berperan aktif dalam pembinaan karakter / akhlak. Pendidikan ini dimulai dari keluarga, Sekolah, dan di masyarakat.
Narasumber yang kedua, Drs. Ahmad Taufiq, M. Si, staff pengajar FISIP UNDIP Semarang, menyampaikan materi tentang Peningkatan Solidaritas & Ikatan Sosial di Kalangan Masyarakat Guna Memperkuat Karakter Bangsa.
Rasa saling percaya, saling kerjasama, partisipasi warga dalam kerja sosial, amal sosial, kegiatan keagamaan yang ada di masyarakat merupakan hal-hal penting yang harus dikembangkan dalam masyarakat guna memperkuat karakter bangsa. [TW]
Komentar
Posting Komentar